MAKASSAR,FILALIN.COM, — Penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia Timur (FISIP – UIT) Makassar dengan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Kristen Indonesia Maluku (FISIP – UKIP ) di ruangan rapat Rektor, Senin, 18 Desember 2023.
Penandatanganan ini dilakukan Dekan Fisip UIT, Dr.Nani Harlinda Nurdin, M.Si dengan Dekan Fisip UKIM, Drs Junus Kwelju, M.Si
Tandatangan Kerjasama dalam Bidang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat dalam rangka kegiatan Merdeka Belajar -Kampus Merdeka (MBKM).
Kegiatan turut dihadiri Dekan Fisip UIT, Dr.Nani Harlinda Nurdin, M.Si, Wakil Dekan, Dr.Henni Zainal, S.Pd, M.Si, Kepala Biro Kerjasama UIT, Zulkarnain Hamson, S.Sos, M.Si, Ketua LPM UIT, Dr.Syahrul Syawal, S.Pd, MM, Ketua Prodi Ilmu Komunikasi, Fyan Andinasari Kuen, S.IP, M.I.Kom, Ketua Prodi Ilmu Administrasi Negara, Moh.Yunus, S.Sos, M.AP, Ketua Prodi Ilmu Pemerintahan, Sitti Mirza, S.IP, M.Si, Dosen, Tendik, Dekan Fisip UKIP, Drs.Junus Kwelju, M.Si, Ketua Jurusan Ilmu Kesejahteraan Sosial Fisip UKIM, Eko Basuki, S.Sos, M.Si, Kepala Lab.Komunikasi Fisip UKIM, Demsy Wattimena, S.Sos, M.I.Kom, Dosen Tetap Fisip UKIM, Redo Latuheru, S.Sos, M.Si.
Dekan Fisip UIT, Dr.Nani Harlinda Nurdin, M.Si menyampaikan selamat datang rombongan FISIP UKIM ke FISIP UIT Makassar. Kedatangan rombongan ke sini untuk menjalin kerjasama dan kolaborasi dalam bentuknya berbagai aspek Tridharma Perguruan Tinggi di Prodi Ilmu Komunikasi,”ucapnya.
Kami dari Fakultas Sospol UIT patut berbangga hati karena kami didatangi dari UKIM dan pertama kali Benchmarking sesuai hasil rapat kita, untuk kita saling berbagi tentang kurikulum maupun pengelolaan Lab. untuk Jurnalistik kami bermitra dengan beberapa media Online, ” kata Nani Harlinda.
Dekan Fisip UKIM, Drs.Junus Kwelju, M.Si mengatakan kehadiran kami disini kita pelajari kira-kira apa sih kita dapat untuk mendorong mahasiswa.
Saya berterima kasih kepada Dekan Fisip UIT, para Ka.Prodi, dan Dosen telah menerima kami, saat ini kita butuh dukungan dari berbagai pihak diluar dari Ambon, kehadiran kita disini lebih banyak mau belajar, kita butuh pikiran, pengalaman teman-teman di luar Ambon, “ucap Junus Kwelju.
Ada beberapa hal yang menjadi kebutuhan kita yang pertama Komunikasi kurang mahasiswanya, kemudian pengelolaan Lab. kita butuh teman-teman Jurnalis,. Olehnya itu, kita butuh pikiran-pikiran dari Prodi dan juga bisa berkenang , dokumen untuk menjad bahan referensi buat kita, setelah kita pulang ini kita akan proses kurikulum MBKM ini.
Disamping model kerjasama ke luar bisa kita di ikut sertakan, kita memang dilema dari segi jaringan, olehnya itu kita sangat membutuhkan dukungan dari bu Dekan terutama semua dari Fisip Universitas Indonesia Timur, ” kata Junus Kwelju.
Ketua Prodi Komunikas UIT, Fyan Andinasari Kuen, S.IP, M.I.Kom menjelaskan Visi dan Misi Program Studi Ilmu Komunikasi, dan kurikulum yang dipakai dan kerjasama.
Selain itu, Fyan Andinasari Kuen juga menjelaskan beberapa hasil karya Dosen dan Mahasiswa seperti Desain gambar dan karya jurnalistik.
Sementara itu, Ketua RPL rUIT, Dr.Henni Zainal, S.Pd,M.Si menjelaskan alur Penerimaan Mahasiswa di tahun 2023 dan 2024.
(*/Humas UIT/Beddu Lahi)