SPJM dan Polda Sulsel Perkuat Sinergi Demi Kelancaran Logistik di Sulawesi Selatan

MAKASSAR,FILALIN.COM, -Dalam upaya meningkatkan pengamanan dan kelancaran distribusi logistik, PT Pelindo Jasa Maritim (SPJM) melakukan kunjungan silaturahmi ke Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan (Polda Sulsel), Rabu (17/4/2025). Kunjungan ini diterima langsung oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol. Drs. Rusdi Hartono, M.Si, di ruang kerjanya.

 

SPJM merupakan salah satu subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang berfokus pada layanan marine, peralatan pelabuhan, galangan kapal, pengerukan, dan jasa kepelabuhanan. Dalam kunjungan tersebut, hadir jajaran manajemen Pelindo Grup wilayah Makassar, antara lain Executive Director Regional 4 Abdul Azis, Direktur Utama SPJM Arief Prabowo, dan Grup Head Hukum PT Pelindo (Persero) Akhirman.

 

SVP Sekretaris Perusahaan SPJM, Tubagus Patrick, menyampaikan bahwa kunjungan ini menjadi langkah konkret dalam memperkuat sinergi antara BUMN dan institusi keamanan dalam menjamin pelayanan publik yang optimal.

 

“Pelindo Grup memiliki peran penting dalam kelancaran distribusi logistik nasional. Dukungan dari pihak kepolisian, khususnya Polda Sulsel, sangat penting untuk menjaga keamanan di pelabuhan sebagai objek vital nasional,” ujarnya.

 

Kapolda Sulsel Irjen Pol. Rusdi Hartono menyambut baik kunjungan tersebut dan menyatakan kesiapan institusinya untuk mendukung Pelindo dalam menjamin kelancaran operasional pelabuhan.

 

“Pelabuhan adalah nadi perekonomian masyarakat. Kami berkomitmen untuk mendukung kelancaran dan keamanan distribusi logistik serta penanganan masalah sosial seperti pedagang asongan dengan pendekatan yang lebih humanis,” ungkap Kapolda.

 

Kedua pihak sepakat untuk terus membangun komunikasi dan kolaborasi yang erat guna memperkuat ekosistem logistik di Sulawesi Selatan. Langkah ini dinilai strategis untuk mendukung keandalan rantai pasok nasional, menarik investasi, dan mendorong pertumbuhan ekonomi daerah. (*)