GOWA, FILALIN.COM — Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat, Kapolres Gowa AKBP Muh. Aldi Sulaiman menggelar pertemuan santai bersama komunitas Vespa Gowa di salah satu warung kopi di Jalan Manggarupi, Kamis (24/4/2025).
Pertemuan tersebut membahas rencana pembentukan komunitas “Vespa Sa’ri Battang Polres Gowa” yang diharapkan dapat menjadi mitra Polres dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
“Komunitas Vespa ini punya semangat persaudaraan yang tinggi. ‘Sa’ri Battang’ dalam bahasa Makassar berarti saudara. Kita harapkan komunitas ini bisa menjadi agen edukasi, terutama dalam tertib berlalu lintas dan menciptakan situasi Gowa yang kondusif,” ujar Kapolres.
Kapolres juga menyampaikan rencana untuk mengundang band nasional Loboo dalam deklarasi komunitas yang akan digelar ke depan. Ia menegaskan bahwa seluruh biaya akan ditanggung secara pribadi karena hubungan kekeluargaan dengan personel band tersebut.
“Kita akan rapat lagi minggu depan untuk tentukan konsep acaranya. Untuk hiburan, band Loboo insya Allah siap hadir. Biaya tidak usah dikhawatirkan, cukup tiket pesawat saja, karena vokalisnya saudara saya,” tambahnya.
AKBP Aldi juga mengusulkan agar struktur komunitas dibentuk secara resmi dengan susunan pengurus yang lengkap, namun menegaskan dirinya tidak perlu dimasukkan dalam jabatan struktural.
Sementara itu, perwakilan komunitas Vespa Losari Gowa, Arlang, menyambut baik inisiatif Kapolres tersebut.
“Kami sangat mendukung program ini. Tertib berlalu lintas memang harus jadi perhatian. Sebagai yang dituakan di komunitas, kami siap mendukung penuh,” ungkapnya.
Komunitas Vespa yang hadir diperkirakan berjumlah lebih dari 100 orang, meskipun belum semua anggota bisa hadir karena pemberitahuan yang mendadak. Namun, semangat untuk bersatu dan berkontribusi dalam menciptakan Gowa yang lebih aman dan tertib terasa kuat di antara para peserta. (*)