Sambut Ramadan 1445 H, SD Islam Athirah 2 Gelar Tarhib Ramadan

MAKASSAR,FILALIN.COM, — SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga menggelar kegiatan Tarhib Ramadan 1445 H di Masjid Fatimah Bukit Baruga, Jumat (8/3/2024) pagi.

 

Kegiatan yang diikuti seluruh siswa tingkat kelas III-VI ini merupakan agenda tahunan yang digelar dalam rangka menyambut bulan Ramadan.

 

Kegiatan ini bertujuan untuk membekali siswa-siswi SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga dengan ilmu sehingga bisa menyiapkan diri memasuki bulan Ramadan.

 

Mursalim, S.Pd. selaku Wakil Kepala SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada wali kelas, guru Al-Qur’an, dan pemateri yang menyelenggarakan kegiatan ini.

 

“Ananda sekalian, bulan Ramadan tidak lama lagi, mungkin malam Senin atau Selasa, yang penting perlu diketahui ada persiapan, nanti pemateri membahas apa yang perlu dipersiapkan,” ucap Mursalim.

 

“Nanti dibagikan file yang berisi amalia Ramadan. Harapannya, bulan Ramadan bisa membetuk karakter sehingga tetap konsisten. Berharap ananda mengikuti kegiatan ini agar ramadannya bisa bermakna,” imbuhnya.

 

Sementara itu, Ustadz Mahyuddin, S.Th.I, M.Th.I selaku pemateri menjelaskan makna tarhib yang artinya bergembira dengan hati yang lapang, mengambil bekal, dan memperbaiki kesalahan.

 

“Di bulan Ramadan ada hadiah Lailatul Qadar kepada siapa yang siap. Di antara persiapannya dengan memperbanyak membaca Qur’an, sedekah, belajar dengan baik, dan tidak tertinggal salat berjamaah,”  terang Ustadz Mahyu.

 

Diketahui, kegiatan serupa juga dilaksanakan di area depan kelas I yang diikuti oleh seluruh siswa tingkat kelas I dan II dengan pemateri Ustadz Mabrur Tahir, S.Pd.I.

(*/Citizen Reporter: Muhammad Ryan Israfan, S.Pd. )