Mortar Instan Kalla Beton Bikin Pengerjaan Bangunan Makin Praktis

- Penulis

Rabu, 29 Mei 2024 - 17:10 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAKASSAR,FILALIN.COM,  – Kalla Beton memiliki berbagai produk yang dapat memudahkan pelanggan dalam mengerjakan bangunan. Salah satunya mortar instan yang membuat pengerjaan lebih efisien, bahkan dapat diaplikasikan sendiri tanpa jasa tukang.

 

Mortar instan dari Kalla Beton telah hadir selama kurang lebih 3 tahun yang terus berinovasi hingga saat ini. Produk ini pun dilengkapi dengan berbagai varian, yakni perekat bata ringan dengan kode produk KB-858, plester dengan kode produk KB-878, acian dengan kode produk KB-868 dan skim coat dengan kode produk KB-888.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

“Mortar instan ini hadir untuk memudahkan pelanggan dalam mengerjakan bangunan secara lebih efisien karena lebih hemat Waktu. Mortar instan bisa digunakan siapa saja tanpa ada tenaga tukang. Bisa diaplikasikan sendiri ketika misalnya sewaktu-waktu ada renovasi kecil-kecilan. Sangat praktis ketimbang menggunakan cara konvensional,” jelas Lukmanul Hakim, Mortar Instan & Lime Manager Kalla Beton.

 

Ia menjelaskan, mortar instan merupakan salah satu inovasi di bidang konstruksi. Produk ini terbuat dari bahan dasar semen yang dibuat dengan campuran berbagai macam bahan lainnya, antara lain pasir silika, semen, Kapur, zat aditif serta filler. Mortar instan dapat diaplikasikan pada bata ringan, bata merah dan batako.

 

“Dimulai dari thinbed yang berfungsi sebagai perekat bata ringan. Kemudian ada juga plester sebagai lapisan dinding awal setelah merekatkan bata dinding. Selanjutnya acian sebagai lapisan kedua setelah plasteran awal untuk lebih memperhalus dinding. Selanjutnya, skim coat yang yang berfungsi sebagai lapisan finishing,” jelas Lukman.

 

Dalam memudahkan pelanggan, Kalla Beton melengkapi kemasan mortar instan dengan edukasi cara pakai hingga campuran takaran air. Dengan mortar instan, pengerjaan tentunya bisa lebih efektif dibanding harus membeli semen dan pasir, lalu meracik sendiri.

 

“Mortar instan hadir dengan memberikan berbagai macam kelebihan, khususnya dari segi kualitas yang lebih baik karena memang takaran dan proses pembuatan sudah terukur dan teruji,” imbuh Lukman.

 

Adapun harga mortar instan Kalla Beton, yakni perekat Rp75.000-Rp90.000, plaster Rp65.000-Rp85.000, acian Rp85.000-Rp110.000 dan skim coat Rp75.000-90.000. Untuk mendapatkan produk-produk tersebut, pelanggan dapat berkunjung langsung ke pabrik Kalla Beton yang berlokasi di KIMA 17 No. 17 atau di toko-toko rekanan yang sudah tersebar di Kota Makassar, Maros dan Gowa. (*)

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel filalin.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

OJK SULSEL SULBAR DORONG PEMUDA JADI AGEN PENGGERAK LITERASI KEUANGAN MELALUI TRAINING OF TRAINERS DUTA PEMUDA KOTA MAKASSAR
PEDULI KEMANUSIAAN, SPJM LAKSANAKAN KEGIATAN DONOR DARAH
Aktivis dan Jurnalis Senior Raih Gelar Doktor Pendidikan dengan Predikat Cumlaude
PERKUAT PENGEMBANGAN SDM DAN LITERASI KEUANGAN INDONESIA TIMUR, OJK RESMIKAN LEARNING CENTER OJK DI MAKASSAR
Bripka Muh Bakri Tidak Hadiri Mediasi, Sengketa Tanah Berlanjut ke Tingkat Kecamatan Tinggimoncong
Basarnas Lanjutkan Pencarian Lansia Tersesat di Hutan Alasa Selayar
Hadi Tjahjanto Lantik Pengurus FORKI Sulsel, Targetkan Prestasi di PON 2028
Bank Indonesia Luncurkan Laporan Perekonomian Indonesia 2025, Ekonomi Diproyeksi Terus Menguat
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:22 WITA

OJK SULSEL SULBAR DORONG PEMUDA JADI AGEN PENGGERAK LITERASI KEUANGAN MELALUI TRAINING OF TRAINERS DUTA PEMUDA KOTA MAKASSAR

Jumat, 30 Januari 2026 - 10:55 WITA

PEDULI KEMANUSIAAN, SPJM LAKSANAKAN KEGIATAN DONOR DARAH

Kamis, 29 Januari 2026 - 20:31 WITA

Aktivis dan Jurnalis Senior Raih Gelar Doktor Pendidikan dengan Predikat Cumlaude

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:18 WITA

PERKUAT PENGEMBANGAN SDM DAN LITERASI KEUANGAN INDONESIA TIMUR, OJK RESMIKAN LEARNING CENTER OJK DI MAKASSAR

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:13 WITA

Bripka Muh Bakri Tidak Hadiri Mediasi, Sengketa Tanah Berlanjut ke Tingkat Kecamatan Tinggimoncong

Berita Terbaru

Berita

PEDULI KEMANUSIAAN, SPJM LAKSANAKAN KEGIATAN DONOR DARAH

Jumat, 30 Jan 2026 - 10:55 WITA