UIT Makassar dan UCM Gelar Monev Internal Program Pengabdian Masyarakat DPPM Kemdiktisaintek 2025

- Penulis

Jumat, 26 September 2025 - 11:16 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAKASSAR,FILALIN.COM, –Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Indonesia Timur (UIT) Makassar bekerja sama dengan Universitas Cokroaminoto Makassar (UCM) telah berhasil menyelenggarakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Internal Program Pengabdian Masyarakat Hibah Direktirat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (DPPM) Kemdiktisaintek tahun anggaran 2025 di ruang rapat LPPM UIT, Kamis, 25 September 2025.

 

Kegiatan ini menghadirkan 2 reviewer, yaitu Dr. Hasanuddin Remmang, S.E., M.Si.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

dan Dr. Jumrah, S.ST., M.Keb. Kedua reviewer tersebut memberikan masukan yang bermanfaat baik kepada tim pelaksana maupun mitra terkait pengembangan dan kelanjutan program pengabdian.

 

Tim PKM UIT yang dinilai dalam kegiatan ini adalah:

 

Irmah Halimah Bachtiar, SE., M.Si.

– Meningkatkan produktivitas produk jamur tiram usaha Cicoro Farm di Kelurahan Bulurokeng, Kota Makassar.

 

Jurnal Syarif, S.KM., M.Kes.

– Mengembangkan berbagai cara pengolahan buah lontar (Borassus flabellifer L.) menjadi produk bernilai tinggi untuk meningkatkan gizi dan perekonomian masyarakat Desa Bulo-Bulo, Kabupaten Jeneponto.

 

Dr. Nani Harlinda Nurdin, M.Si.

– Membentuk kelompok pembudidaya ikan air tawar dengan inovasi pakan mandiri berbasis makroorganisme di Desa Bontokaddopepe.

 

Tim PMP UIT:

 

Dr. Rosmiati, S.P., M.Si.

– BSF FARM URBAN: Memaksimalkan konversi sampah dapur menjadi protein hewani untuk pertanian perkotaan.

 

Tim PKM UCM:

 

Rusman Paewai, S.Pd I., M.Pd.

– Memaksimalkan penggunaan UKS berbasis teknologi digital religius di Sekolah DDI Ammani, Kabupaten Pinrang.

 

Dalam sambutannya, Ketua LPPM UIT, Nismawati, S.Si., M.Kes.

menekankan pentingnya kegiatan Monev sebagai sarana evaluasi dan perbaikan. “Reviewer banyak memberikan masukan baik untuk tim maupun mitra, khususnya dalam pengembangan serta kelanjutan program ini di lapangan,” ujarnya.

 

Di sisi lain, Ketua LPPM UCM, St. Zaenab, S.Ps., M.Si.

menyampaikan rasa syukurnya atas kelancaran kegiatan Monev. Ia menambahkan bahwa seluruh tim telah menyalurkan 80% dari anggaran yang diberikan oleh negara sesuai dengan peraturan yang berlaku.

 

Kegiatan ini mendapatkan perhatian khusus dari Rektor UIT, Abdul Rahman, S.Pt., SE., MM., M.Kes., yang turut mengawasi pelaksanaan Monev.

Beliau hadir bersama Wakil Rektor I bidang akademik, Drs. Hanafi A. Kadir, S.KM., M.Kes., serta Kepala Humas UIT, Beddu Lahi, S.Sos., M.Si.

 

Semua tim hadir lengkap bersama dosen dan mahasiswa, sementara mitra juga turut menghadiri kegiatan tersebut agar reviewer dapat berdialog langsung mengenai manfaat program.

Mitra juga menyampaikan berbagai informasi terkait perubahan positif yang dirasakan oleh masyarakat sebelum dan sesudah program dilaksanakan.

 

Di akhir kegiatan, Kabid PKM UIT, Dewi Isnaeni, S.Si., M.Kes., memberikan apresiasi terhadap semua pihak yang hadir.

“Kami berterima kasih kepada reviewer, civitas akademika UIT, dan mitra yang telah hadir. Semoga kegiatan ini membawa dampak positif dan berkelanjutan bagi masyarakat,” kata Dewi Isnaeni.

 

(*/Humas UIT/ Beddu Lahi, Nismawati).

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel filalin.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kepergian Salim S Mengga: Berangkat dari Operasi Lutut, Berakhir Serangan Jantung
Pastikan UMKM Berjalan Aman, Samapta Polres Gowa Turun Langsung ke Pasar Sungguminasa
OJK SULSEL SULBAR DORONG PEMUDA JADI AGEN PENGGERAK LITERASI KEUANGAN MELALUI TRAINING OF TRAINERS DUTA PEMUDA KOTA MAKASSAR
PEDULI KEMANUSIAAN, SPJM LAKSANAKAN KEGIATAN DONOR DARAH
Aktivis dan Jurnalis Senior Raih Gelar Doktor Pendidikan dengan Predikat Cumlaude
PERKUAT PENGEMBANGAN SDM DAN LITERASI KEUANGAN INDONESIA TIMUR, OJK RESMIKAN LEARNING CENTER OJK DI MAKASSAR
Bripka Muh Bakri Tidak Hadiri Mediasi, Sengketa Tanah Berlanjut ke Tingkat Kecamatan Tinggimoncong
Basarnas Lanjutkan Pencarian Lansia Tersesat di Hutan Alasa Selayar
Berita ini 0 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 12:06 WITA

Kepergian Salim S Mengga: Berangkat dari Operasi Lutut, Berakhir Serangan Jantung

Sabtu, 31 Januari 2026 - 11:57 WITA

Pastikan UMKM Berjalan Aman, Samapta Polres Gowa Turun Langsung ke Pasar Sungguminasa

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:22 WITA

OJK SULSEL SULBAR DORONG PEMUDA JADI AGEN PENGGERAK LITERASI KEUANGAN MELALUI TRAINING OF TRAINERS DUTA PEMUDA KOTA MAKASSAR

Jumat, 30 Januari 2026 - 10:55 WITA

PEDULI KEMANUSIAAN, SPJM LAKSANAKAN KEGIATAN DONOR DARAH

Kamis, 29 Januari 2026 - 20:31 WITA

Aktivis dan Jurnalis Senior Raih Gelar Doktor Pendidikan dengan Predikat Cumlaude

Berita Terbaru

Berita

PEDULI KEMANUSIAAN, SPJM LAKSANAKAN KEGIATAN DONOR DARAH

Jumat, 30 Jan 2026 - 10:55 WITA