Sambut Tahun Pelajaran 2026/2027, SD Islam Athirah 2 Mulai Petakan Potensi Siswa Baru

- Penulis

Sabtu, 31 Januari 2026 - 14:20 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAKASSAR,FILALIN.COM, –SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses mengadakan kegiatan Tes Pemetaan Siswa Baru Tahun Pelajaran 2026/2027 yang mencakup aspek kemampuan literasi Al-Qur’an, akademik, English, dan wawancara orang tua di ruang kelas I, Sabtu (31/1/2026).

 

Kegiatan ini bertujuan untuk mengidentifikasi kemampuan awal calon peserta didik. Hasil pemetaan tersebut nantinya akan menjadi rujukan utama bagi pihak sekolah dalam menentukan penempatan kelas yang sesuai dengan kebutuhan dan potensi setiap siswa.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Salah satu orang tua calon siswa, dr. Nurul Awalia Burhan, mengungkapkan bahwa pilihannya jatuh pada SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga setelah melakukan survei ke berbagai sekolah.

 

“Fasilitas keamanan seperti akses CCTV, ketersediaan toilet, akses ke sekolah, hingga metode pembelajaran yang menjadi pertimbangan utama,” ungkap orang tua dari Muhammad Abil Afia Abqary ini.

 

Hal senada disampaikan oleh Ir. Ahmad Afandi, ST., MM., IPP., orang tua dari Almer Kamil Alfarizqi Shaquile. Almer yang sebelumnya bersekolah di TK Bayt Ashdiqooiy Bone, didorong oleh orang tuanya untuk masuk ke kelas English.

 

“Kebutuhan bahasa Inggris sekarang sangat vital, maka harus dimotivasi sejak dini dengan harapan ke depan anak-anak bisa melanjutkan sekolah ke luar negeri. Selain itu, sistem mutasi di Athirah sangat memudahkan kami yang sering berpindah tugas. Kami merasakan kemudahan saat pindah ke sini,” jelas Ahmad Afandi.

 

Dia juga menambahkan bahwa faktor keamanan lingkungan menjadi prioritas. Bahkan, ia memutuskan untuk menetapkan sekolah terlebih dahulu sebelum mencari tempat tinggal di Makassar demi memastikan anak-anak mendapatkan pendidikan terbaik tanpa terkendala akses kemacetan.

 

Kegiatan tes pemetaan ini berjalan lancar dengan antusiasme tinggi dari para orang tua yang berharap anak-anak mereka dapat bertumbuh dalam lingkungan pendidikan yang islami, modern, dan berstandar internasional.

 

(*/Citizen Reporter: Muhammad Ryan Israfan, S.Pd.)

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel filalin.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kepergian Salim S Mengga: Berangkat dari Operasi Lutut, Berakhir Serangan Jantung
Pastikan UMKM Berjalan Aman, Samapta Polres Gowa Turun Langsung ke Pasar Sungguminasa
OJK SULSEL SULBAR DORONG PEMUDA JADI AGEN PENGGERAK LITERASI KEUANGAN MELALUI TRAINING OF TRAINERS DUTA PEMUDA KOTA MAKASSAR
PEDULI KEMANUSIAAN, SPJM LAKSANAKAN KEGIATAN DONOR DARAH
Aktivis dan Jurnalis Senior Raih Gelar Doktor Pendidikan dengan Predikat Cumlaude
PERKUAT PENGEMBANGAN SDM DAN LITERASI KEUANGAN INDONESIA TIMUR, OJK RESMIKAN LEARNING CENTER OJK DI MAKASSAR
Bripka Muh Bakri Tidak Hadiri Mediasi, Sengketa Tanah Berlanjut ke Tingkat Kecamatan Tinggimoncong
Basarnas Lanjutkan Pencarian Lansia Tersesat di Hutan Alasa Selayar
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 14:20 WITA

Sambut Tahun Pelajaran 2026/2027, SD Islam Athirah 2 Mulai Petakan Potensi Siswa Baru

Sabtu, 31 Januari 2026 - 12:06 WITA

Kepergian Salim S Mengga: Berangkat dari Operasi Lutut, Berakhir Serangan Jantung

Sabtu, 31 Januari 2026 - 11:57 WITA

Pastikan UMKM Berjalan Aman, Samapta Polres Gowa Turun Langsung ke Pasar Sungguminasa

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:22 WITA

OJK SULSEL SULBAR DORONG PEMUDA JADI AGEN PENGGERAK LITERASI KEUANGAN MELALUI TRAINING OF TRAINERS DUTA PEMUDA KOTA MAKASSAR

Jumat, 30 Januari 2026 - 10:55 WITA

PEDULI KEMANUSIAAN, SPJM LAKSANAKAN KEGIATAN DONOR DARAH

Berita Terbaru

Berita

PEDULI KEMANUSIAAN, SPJM LAKSANAKAN KEGIATAN DONOR DARAH

Jumat, 30 Jan 2026 - 10:55 WITA