Indosat Rayakan HUT ke-58, Jurnalis di Makassar Sampaikan Harapan dan Apresiasi

MAKASSAR,FILALIN.COM,  — Ucapan selamat dan harapan mengalir dari sejumlah jurnalis di Kota Makassar untuk Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) yang merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-58. Salah satunya datang dari jurnalis RRI, Haeruddin, yang berharap Indosat terus menjadi sahabat masyarakat dan insan pers dalam perkembangan layanan digital.

“Selamat HUT ke-58 Indosat. Semoga semakin kuat, semakin inovatif, dan terus menjadi sahabat bagi masyarakat dan jurnalis dalam setiap perjalanan digitalnya,” ujar Haeruddin.

Selain Haeruddin, beberapa jurnalis lainnya juga menyampaikan apresiasi atas konsistensi IOH menghadirkan layanan yang stabil serta komitmen mendukung aktivitas informasi dan publikasi di Sulawesi Selatan.

Dalam rangka perayaan HUT ke-58, IOH Makassar mengundang para jurnalis ke kantor mereka di Jalan Slamet Riyadi untuk menikmati jajanan dan bazar kuliner yang disiapkan khusus bagi tamu dan pengunjung. Suasana akrab dan santai terasa sepanjang acara, menjadi momen silaturahmi antara perusahaan dan pekerja media.

Pihak IOH Makassar menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi sekaligus upaya mempererat hubungan dengan para jurnalis yang selama ini menjadi mitra strategis dalam penyebaran informasi.

Dengan semangat usia ke-58 tahun, IOH berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi dan memperluas akses digital bagi masyarakat, termasuk dukungan terhadap dunia jurnalistik yang kini kian bergantung pada konektivitas yang cepat dan stabil. (*)