Nasabah Aktif PT Pegadaian Kanwil VI Makassar, Alami Peningkatan 16,53 Persen

- Penulis

Selasa, 23 April 2024 - 15:37 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Kantor Wilayah PT Pegadaian Wilayah VI Makassar,Edwin S. Inkiriwang saat memaparkan kinerja pedaian selama tahun 2024 dalam media gatering di exposeed cafe selasa (24/4/2024)

i

Kepala Kantor Wilayah PT Pegadaian Wilayah VI Makassar,Edwin S. Inkiriwang saat memaparkan kinerja pedaian selama tahun 2024 dalam media gatering di exposeed cafe selasa (24/4/2024)

MAKASSAR,FILALIN. COM, — Pegadaian Kantor Wilayah (Kanwil) VI Makassar menggelar media gathering di exposeed Cafe Jln A.P Pettarani, Makassar, Kamis (23/4/2024).

Di dalam keterangannya kepada media Kepala Kanwil Pegadaian Makassar Edwin S. Inkiriwang mengatakan capaian kinerja tahun ini terbilang tinggi, sehingga target akhir tahun sebesar Rp 9 Triliun, optimis bisa terealisasi.

Dimana PT Pegadaian Kantor Wilayah (Kanwil) Makassar mencatatkan adanya peningkatan kinerja pada Triwulan pertama periode Januari- Maret 2023 sebesar 17,44 persen (yoy).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Peningkatan kinerja ini hasilkan outstanding loan sebesar Rp 8,31 Triliun atau meningkat 17,44 persen dari capai tahun lalu.

“Nasabah aktif 1.260.881 alami peningkatan 16,53 persen dari tahun lalu, kenapa naik karena emas. Target kami Rp 9 triliun tahun ini, masih ada Rp700 miliar,” ucapnya.

Lebih lanjut, Edwin mengatakan outstanding loan ini besar kemungkinan akan kembali meningkat pada Triwulan II, periode April – Juni 2024.

“Kami optimis ini masih bulan maret, April akan meningkat sampai akhir tahun. Adanya petumbuhan kebutuhan masyarakat dan dipacunya harga emas. Hari ini saja sudah Rp 1,4 juta per gram,” jelasnya

PT Pegadaian Kanwil Makassar juga mencatatkan labar bersih saat ini sebesar Rp 273,06 Miliar dengan persentase peningkatan 0,25 persen.

”Tabungan emas juga meningkat 378.651 gram atau 0,25 persen. Sepertinya akan terus naik seiring tingginya harga emas saat ini,” jelasnya.

Ditempat yang sama, Kepala Departemen Bisnis Support PT. Pegadaian Kanwil VI Makassar Gunawan memaparkan sejumlah program barunya. Program tersebut meliputi Gadai Express, Arrum Safar, dan Pinjaman Modal Produktif.

Ia mengutarakan, program Gadai Express merupakan layanan gadai secara online yang difasilitasi antar jemput barang jaminan. Hal ini agar memudahkan nasabah melakukan gadai dari rumah.

“Layanan ini dapat diakses melalui Pegadaian Digital Service”, ujarnya

Kemudian program Arrum Safar, lanjut Gunawan adalah produk penyaluran pinjaman untuk wisata rohani. Meliputi ibadah umrah dan atau wisata perjalanan halal lainnya.

“Program ini menggunakan pola angsuran berlandaskan prinsip-prinsip syariat Islam”, terang dia.

Ada pula program Gembita Ramadan dan Lebaran mendukung capaian kinerja PT Pegadaian Kanwil Makassar yakni dengan cashback yang beragam.

Pertama ada gadai BPKB apa saja mendapat cashback Rp 2 juta pada 4 Maret – 31 Mei.

Kemudian ada pinjaman Modal Usaha untuk UMKM dengan cashback bisa sampai Rp 400 ribu, Pinjaman usaha reguler cashback 1%, pinjaman usaha syariah Rp 10 juta dan gadai sertifikat dengan cashback Rp 4 juta.

Lalu, ada Naik Haji bisa mendapat cashback Rp 500 juta, Pembiayaan wisata cashback Rp 2 juta, cicil kendaraan Rp 10 juta. (*)

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel filalin.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

PEDULI KEMANUSIAAN, SPJM LAKSANAKAN KEGIATAN DONOR DARAH
Aktivis dan Jurnalis Senior Raih Gelar Doktor Pendidikan dengan Predikat Cumlaude
PERKUAT PENGEMBANGAN SDM DAN LITERASI KEUANGAN INDONESIA TIMUR, OJK RESMIKAN LEARNING CENTER OJK DI MAKASSAR
Bripka Muh Bakri Tidak Hadiri Mediasi, Sengketa Tanah Berlanjut ke Tingkat Kecamatan Tinggimoncong
Basarnas Lanjutkan Pencarian Lansia Tersesat di Hutan Alasa Selayar
Hadi Tjahjanto Lantik Pengurus FORKI Sulsel, Targetkan Prestasi di PON 2028
Bank Indonesia Luncurkan Laporan Perekonomian Indonesia 2025, Ekonomi Diproyeksi Terus Menguat
Kalla Beton Rayakan 30 Tahun, Perkuat Strategi Pertumbuhan Tangguh dan Berkelanjutan
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 10:55 WITA

PEDULI KEMANUSIAAN, SPJM LAKSANAKAN KEGIATAN DONOR DARAH

Kamis, 29 Januari 2026 - 20:31 WITA

Aktivis dan Jurnalis Senior Raih Gelar Doktor Pendidikan dengan Predikat Cumlaude

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:18 WITA

PERKUAT PENGEMBANGAN SDM DAN LITERASI KEUANGAN INDONESIA TIMUR, OJK RESMIKAN LEARNING CENTER OJK DI MAKASSAR

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:13 WITA

Bripka Muh Bakri Tidak Hadiri Mediasi, Sengketa Tanah Berlanjut ke Tingkat Kecamatan Tinggimoncong

Kamis, 29 Januari 2026 - 14:17 WITA

Basarnas Lanjutkan Pencarian Lansia Tersesat di Hutan Alasa Selayar

Berita Terbaru

Berita

PEDULI KEMANUSIAAN, SPJM LAKSANAKAN KEGIATAN DONOR DARAH

Jumat, 30 Jan 2026 - 10:55 WITA