Dua Mahasiswa Prodi S1 Kesmas FKM UIT Raih Juara Lomba PHC AIPTKMI Regional Timur

- Penulis

Minggu, 11 Agustus 2024 - 09:22 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAKASSAR,FILALIN.COM, —Dua mahasiswa Prodi S1 Kesmas FKM UIT mengikuti lomba Public Health Competition (PHC) yang diselenggarakan oleh Asosiasi Institusi Perguruan Tinggi Kesehatan Masyarakat Indonesia (AIPTKMI) Regional Timur. Pengumuman lomba dilaksanakan di Aula Gedung Walikota Pare-Pare pada tanggal 10 Agustus 2024. Lomba ini merupakan rangkaian kegiatan dari pelantikan dan rapat kerja pengurus AIPTKMI Regional Timur.

 

AIPTKMI Regional Timur menyelenggarakan PHC dengan 3 kompetisi yakni Poster Edukasi, Lomba Tiktok Promosi Kesehatan dan Karya Tulis Ilmiah gagasan tertulis dengan tema *Peran Mahasiswa Kesehatan Masyarakat dalam Mewujudkan (SDGs) di Era sosaity 5.0.* Kegiatan ini bertujuan agar mahasiswa Kesehatan Masyarakat Wilayah Regional Timur yang mencakup seluruh Mahasiswa Prodi Kesmas PTN/PTS yang berada di Wilayah Timur Indonesia dapat memberikan gagasan yang kreatif, aplikatif, dan inovatif serta apresiasi dalam dukungan mewejudkan sustainable Developnent Goals 2030.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Pada lomba PHC ini, Prodi S1 Kesmas FKM UIT mengirimkan 2 peserta lomba yakni Nurul Aulia pada lomba Poster Edukasi dan Suhri Apriliyanti pada lomba Tiktok Promosi Kesehatan. Kedua mahasiswa tersebut berhasil masuk kedalam finalis lomba. Berdasarkan keputusan dewan juri, 2 mahasiswa Prodi S1 Kesmas berhasil membawa pulang juara. Nurul Aulia sebagai juara 1 pada lomba Poster Edukasi dan Suhri Apriliyanti juara 2 pada lomba tiktok Promosi Kesehatan.

 

Ketua Prodi S1 Kesmas FKM UIT, Rahmah Sri Susanti, S.KM., M.Kes mengucapkan selamat kepada dua pemenang lomba dan merasa bangga karena Prodi S1 Kesmas FKM UIT dapat bersaing, bukan hanya ditingkat Perguruan Tinggi Swasta tetapi juga dari Perguruan Tinggi Negeri seregional Timur Indonesia.

 

Nurul Aulia sebagai pemenang lomba poster edukasi mengangkat tema Kesehatan Lingkungan dan Climate Change “saya merasa bersyukur karena bisa berpartisipasi dalam lomba ini dan lomba ini menjadi karya terakhir saya sebelum bergelar S.KM” ujar Nurul.

 

Suhri Apriliyanti pada lomba tiktok promosi kesehatan mengungkapkan perasaan bahagia dan bangga bisa menjadi bagian dari finalis lomba PHC “saya mengucapkan terima kasih pada Dekan, Ka. Prodi, Dosen dan teman-teman sejawat yang selalu memberikan support dan melihat karya tiktok promosi kesehatan saya” ujar Suhri.

 

Dekan FKM UIT Marhtyni, S.KM., M.Kes menerima informasi prestasi mahasiswa via telpon mengucapkan selamat kepada kedua perwakilan UIT Yang telah meraih juara dan merasa bersyukur karena dilomba PHC ini, Prodi S1 Kesmas hanya bisa mengirim 2 mahasiswa akan tetapi keduanya dapat menjadi juara.

 

Sebelum meninggalkan lokasi tim Prodi S1 Kesmas menyempatkan foto bersama Dekan FKM UNHAS sekaligus ketua AIPTKMI Regional Timur Prof. Sukri Palutturi, S.KM., M.Kes., M.Sc.PH,Ph.D dan Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan FKM UNHAS Dr. Wahiduddin, S.KM., M.Kes. Pada kesempatan ini kedua pimpinan FKM UNHAS tersebut mengapresiasi FKM UIT yang dapat memboyong 2 piala PHC 2024. Turut hadir dalam kegiatan ini Nismawati, S.Si., M.Kes selaku Dosen S1 Kesmas FKM UIT dan M. Fariq Hasan Al Hadi selaku Ketua MPM FKM UIT.

(*/Humas UIT/ Beddu Lahi, Marhtyni).

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel filalin.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

OJK Tunjuk Pejabat Pengganti Ketua, Wakil Ketua, dan Kepala Eksekutif Pengawas PMDK-BK
Grow Beyond Expectations, Bumi Karsa Mantapkan Strategi Hadapi Dinamika Konstruksi 2026
Sambut Tahun Pelajaran 2026/2027, SD Islam Athirah 2 Mulai Petakan Potensi Siswa Baru
Kepergian Salim S Mengga: Berangkat dari Operasi Lutut, Berakhir Serangan Jantung
Pastikan UMKM Berjalan Aman, Samapta Polres Gowa Turun Langsung ke Pasar Sungguminasa
OJK SULSEL SULBAR DORONG PEMUDA JADI AGEN PENGGERAK LITERASI KEUANGAN MELALUI TRAINING OF TRAINERS DUTA PEMUDA KOTA MAKASSAR
PEDULI KEMANUSIAAN, SPJM LAKSANAKAN KEGIATAN DONOR DARAH
Aktivis dan Jurnalis Senior Raih Gelar Doktor Pendidikan dengan Predikat Cumlaude
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 19:32 WITA

OJK Tunjuk Pejabat Pengganti Ketua, Wakil Ketua, dan Kepala Eksekutif Pengawas PMDK-BK

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:02 WITA

Grow Beyond Expectations, Bumi Karsa Mantapkan Strategi Hadapi Dinamika Konstruksi 2026

Sabtu, 31 Januari 2026 - 14:20 WITA

Sambut Tahun Pelajaran 2026/2027, SD Islam Athirah 2 Mulai Petakan Potensi Siswa Baru

Sabtu, 31 Januari 2026 - 12:06 WITA

Kepergian Salim S Mengga: Berangkat dari Operasi Lutut, Berakhir Serangan Jantung

Sabtu, 31 Januari 2026 - 11:57 WITA

Pastikan UMKM Berjalan Aman, Samapta Polres Gowa Turun Langsung ke Pasar Sungguminasa

Berita Terbaru